• Jum. Apr 25th, 2025

Kasi Humas Polres Langkat AKP Rajendra Kusuma Tekankan Pentingnya Keterbukaan Informasi Publik di Media Sosial

Langkat – Kasi Humas Polres Langkat, AKP Rajendra Kusuma, menekankan pentingnya keterbukaan informasi publik, khususnya melalui media sosial, dalam menjaga transparansi dan kepercayaan masyarakat. Pernyataan ini disampaikan dalam pelatihan pra operasi Mantap Praja Toba 2024, yang digelar di Aula Bharadaksa (19/08/2024).

Dalam sambutannya, AKP Rajendra Kusuma menggarisbawahi bahwa keterbukaan informasi merupakan kunci penting dalam pelaksanaan pengamanan Pilkada yang akan datang. “Keterbukaan informasi publik melalui media sosial tidak hanya sekadar menyampaikan berita, tetapi juga menjadi sarana penting untuk merespons aspirasi masyarakat secara cepat dan akurat,” ujarnya.

Pelatihan ini merupakan bagian dari persiapan operasi Mantap Praja Toba 2024, yang ditujukan untuk memastikan bahwa seluruh personil kepolisian memahami dengan jelas tugas dan peran mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Selain pengamanan fisik, aspek informasi dan komunikasi di media sosial dinilai memiliki peran penting dalam membangun citra kepolisian yang responsif dan profesional.

Lebih lanjut, AKP Rajendra menjelaskan bahwa dalam era digital seperti sekarang, media sosial menjadi sarana utama masyarakat dalam mengakses informasi. Oleh karena itu, Polres Langkat berkomitmen untuk aktif memberikan informasi yang transparan, jelas, dan tepat waktu. “Personil diharapkan mampu memanfaatkan media sosial dengan bijak, memberikan informasi yang bermanfaat, serta merespons isu-isu yang berkembang dengan cepat dan tepat,” tambahnya.

Pelatihan ini juga menekankan pentingnya menjaga integritas dan netralitas aparat dalam pengamanan Pilkada, di mana keterbukaan informasi publik merupakan salah satu upaya untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.

Pelatihan pra operasi ini dihadiri oleh seluruh jajaran Polres Langkat, yang nantinya akan diterjunkan untuk mengamankan seluruh rangkaian Pilkada di wilayah Kabupaten Langkat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *